Menjadi orangtua adalah pengalaman yang menyenangkan. Tapi tidak semua pasangan yang menikah mendapatkan kesempatan tersebut. Menjadi orangtua tidak mudah, ada banyak hal yang harus dipelajari. Suka maupun duka. Orangtua yang baik akan memberikan manfaat yang baik kepada anak-anaknya.
Berikut adalah 7 tanda jika Mom sudah menjadi orangtua yang baik bagi anak-anak. Yuk, simak 7 tandanya di bawah ini.
Memiliki Kesabaran yang Tinggi
Saat menghadapi satu masalah Mom selalu sabar. Menghadapi anak yang ngambek, Mom mampu bertindak dengan tenang dan tidak perlu merasa panik. Saat Mom memiliki kesabaran yang tinggi, itu artinya Mom adalah orangtua yang hebat.
Biarkan Si Kecil Menyelesaikan Masalahnya
Saat si kecil mengalami kesulitan, tidak perlu panik dan terburu-buru membantu si kecil untuk menyelesaikan masalah yang sedang dihadapinya. Biarkan anak belajar untuk menjadi pribadi yang tangguh dengan menyelesaikan masalah.
Mengenalkan Permainan Sesuai dengan Umurnya
Tidak perlu tergesa-gesa memberikan mainan yang tidak sesuai dengan umurnya, hanya demi memenuhi gengsi dan ego Mom. Hanya karena anak dari teman atau saudara memiliki mainan baru, bukan berarti Mom harus memberikan hal yang sama juga. Sesuaikan mainan dengan umurnya.
Belajar untuk Tanggung Jawab
Ajari anak untuk belajar tanggung jawab. Mulai dari hal yang sederhana, seperti membereskan kembali mainan yang sudah dipakai. Mengajak ia untuk ikut merawat dan membersihkan rumah.
Stop Membandingkan
Setiap anak memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Anak itu istimewa, maka stop membandingkan. Jangan membuat ia merasa rendah diri dan kurang percaya diri. Membandingkan akan menghambat perkembangan pribadinya.
Dengarkan Kata Mereka
Tidak hanya orang dewasa saja yang butuh didengarkan. Anak-anak pun butuh untuk didengarkan. Berikan perhatian dan luangkan waktu Mom untuk mendengarkan semua cerita yang ingin ia sampaikan.
Gemar Memberikan Pujian
Setiap anak gemar dipuji, maka tunjukkan antusiasme Mom terhadap prestasi si kecil dengan memberikan pujian kepadanya. Tidak harus menunggu si kecil melakukan hal yang hebat untuk memberikan pujian. Saat si kecil dapat membetulkan tali sepatu tanpa bantuan orang lain pun dapat Mom apresiasikan.